Paket Wisata Tour Aceh Pulau Sabang 3 Hari 2 Malam ini dirancang lebih lengkap dan variatif. Ditujukan bagi Tuan dan Puan yang ingin mengenal berbagai destinasi wisata di Aceh dan Pulau Sabang lebih banyak.
Tak hanya menikmati cantiknya panorama alamnya namun juga paket wisata tour Aceh Sabang 3 hari 2 malam ini juga menjajal nikmatnya kuliner khas Aceh.
Keunggulan Paket Wisata Tour Aceh Sabang 3 Hari 2 Malam
Paket wisata tour Aceh Sabang 3 hari 2 malam yang kami tawarkan ini lebih bervariasi dan berwarna karena wisatawan diajak ke berbagai destinasi andalan di Pulau Sabang dan Banda Aceh di berbagai sisi.
Paket tour Aceh Sabang ini akan memperkaya wawasan dan pengalaman wisatawan mengenal lebih jauh tentang bumi Aceh. Selain itu, harga tour yang ditawarkan juga bersaing dan tetap menjaga kualitas layanan.
Selama 3 hari 2 malam berbagai tempat eksotis dan menarik dan terbaik di Sabang dan Banda Aceh bisa dinikmati. Seperti apa program tour Aceh Sabang ini kami jelaskan sebagai berikut:
Tour Hari Pertama: Wisata Banda Aceh
Kedatangan Tuan dan Puan di Bandara Sultan Iskandar Muda Kota Banda Aceh adalah kebanggaan bagi kami.
Selanjutnya perwakilan Aulia Tour Aceh akan menjemput Tuan dan Puan untuk memulai wisata di Banda Aceh
Selanjutnya Banda Aceh Tour seperti kunjungan ke Kuburan Masal Korban Tsunami, Museum Aceh, Taman Sari Gunongan yang dibangun sebagai persembahan Sultan Iskandar Muda kepada Putri Phang Malaysia.
Setelah selesai kami akan mengantarkan Anda menuju restoran lokal untuk menikmati makan siang.
Setelah anda selesai makan siang selanjutnya menuju Kampung Lampulo untuk melihat Kapal Nelayan yang tersangkut dirumah warga akibat Tsunami yang terjadi pada 2004 silam.
Selesai tour selanjutnya kita akan menuju hotel. Namun tahan sejenak, sebelum kehotel kita akan cicipi lebih dulu sapaan hangat kopi khas Aceh yang terkenal
Malam hari, kita menikmati suasana malam Belitung sambil makan malam di restoran lokal. Selanjutnya menuju hotel dan beristirahat atau acara bebas.
Tour Hari Kedua: Banda Aceh, Pulau Sabang
Sarapan pagi di hotel bersama suasana mentari pagi di Kota Banda Aceh. Di hari kedua, saatnya mengeksplorasi keindahan panorama alam Sabang. Kita bergerak menuju Pelabuhan Ulhe-leu Banda Aceh
Perjalanan ini istimewa karena kita menggunakan kapal cepat Bahari Exspres menuju Pelabuhan Balohan Sabang. Sesampainya di Sabang pertama yang dikunjungi adalah Bukit Balohan
Selanjutnya mengunjungi Pantai Sumur Tiga. Pantai Sumur Tiga ini terkenal dengan pasir putihnya yang bersih dan pemandangannya yang sangat mempesona
Selesai menikmati keindahan Pantai Sumur Tiga selanjutnya menuju restoran lokal untuk menikmati makan siang.
Selesai makan siang kami akan mengajak Anda singgah sejenak di warung rujak Aceh sambil menikmati pemandangan Pulau KLA
Setelah selesai selanjutnya mengunjungi Tugu 0 km Sabang. Dari titik 0km selanjutnya menuju Pulau Rubiah
Pulau Rubiah salah satu pulau yang ada di Sabang, dikenal dengan taman lautnya yang menawarkan pesona keindahan alam bawah laut bagi siapa saja yang mengunjunginya
Untuk menuju Pulau Rubiha kita akan menggunakan boat kaca. Selama di Pulau Rubiah Anda dapat mengikuti kegiatan Snorkling, mandi dan lain sebagainya
Setelah puas snorkeling perjalanan dilanjutkan menuju Gua Sarang yang dikenal dengan miniatur Raja Empat. Selesai melihat keindahan Gua Sarang selanjutnya kami akan mengantarkan anda menuju hotel.
Sesampainya di hotel istirahat sejenak sampai tiba waktu makan malam. Makan malam akan disajikan direstoran hotel. Selesai makan malam istirahat dan acara bebas
Tour Hari Ketiga: Pulau Sabang, Wisata Tsunami Aceh
Selesai sarapan pagi di hotel selanjutnya menuju Pelbauhan Balohan untuk proses penyeberangan menuju Banda Aceh
Sesampainya di Banda Aceh selanjutnya tour mengunjungi Museum Tsunami dan Mesjid Raya Baiturahman yang dikenal sebagai mesjid kebanggaan masyarakat Aceh
Setelah selesai selanjutnya menuju restoran lokal untuk menikmati makan siang (ISHOMA). Selesai makan siang perjalanan dialnjutkan menuju Bandara Sultan Iskandar Muda.
Sesampainya di Bandara tourpun selesai. Paket Tour Aceh atau Paket wisata tour Aceh Sabang 3 hari 2 malam selesai dan kami berharap perjalanan Tuan dan Puan senantiasa selamat sampai ke tujuan. Terimakasih ***
Paket Wisata Sudah Termasuk
- Hotel sesuai pilihan sekemar berdua atau bertiga
- Transport Full AC (Sabang & Banda Aceh)
- Makan sesuai program
- Driver merangkap Guide
- Tiket Kapal Cepat Banda Aceh – Sabang PP
- Tiket masuk objek wisata
- Setifikat 0 km
- Perlengkapan Snorkling
- Boat Kaca ke Pulau Rubiah
- Parkir Kendaraan
- Air mineral
Paket Wisata Tidak Termasuk
- Tiket Pesawat
- Airport tax
- Optional tour
- Personal exspense
- Tipping Guide/Driver